Dispora Matangkan Persiapan Lantang Bangngia Street Race

oleh -161 views
oleh

DaewngInfo, Makassar – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Makassar menggelar rapat pemantapan persiapan kompetisi Lantang Bangngia Street Race.

Rapat yang berlangsung di Lantai 9 Gedung Balai Kota Makassar itu dipimpin langsung Sekretaris Daerah Makassar M Ansar, Kamis (21/4).

Turut hadir, TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub) Makassar, KONI Makassar, IMI Sulawesi Selatan, serta jajaran pemerintah kecamatan.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Dispora Makassar Andi Pattiware meminta Dishub Makassar agar membantu rekayasa lalu lintas di sekitaran lintasan selama balapan.

“Jadi kita minta teman-teman Dishub agar dibantu rekayasa lalu lintas di sepanjang Jalan Boulevard,” singkat Andi Pattiware.

Sementara, Sekretaris Daerah Makassar M Ansar berharap kompetisi ini berlangsung dengan aman. Sehingga perlu persiapan yang sangat matang.

“Saya berharap kegiatan ini dilakukan secara tertib dan tentunya aman. Maka dari itu, saya minta kepada semua jajaran terkait agar melaksanakan tugasnya sebaik mungkin,” papar M Ansar.

Diketahui, rencananya kompetisi Lantang Bangngia Street Race akan berlangsung di Jalan Boulevard Panakkukang Sabtu-Minggu 23-24 April 2022.

Kompetisi ini akan berlangsung selama dua sesi. Yakni, sesi pertama pada Sabtu 23 April, dan sesi kedua Minggu 24 April. Mulai pukul 23.00 wita.(*)