PPKM Makassar Level 1, Danny Genjot Vaksinasi Lansia

oleh -177 views
oleh
Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengaku bersyukur pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Makassar kini berada di level 1. Dia menekankan agar warga tetap waspada akan potensi penularan COVID-19, termasuk menggenjot vaksinasi lansia.

“Saya kaget itu, saya belum lihat itu (aturan penetapan PPKM). Ya Alhamdulillah. Jadi kalau saya, harus tetap menjaga, menjaga diri. Karena ini barang (COVID-19), walaupun sudah berubah jadi endemi, bisa saja ada pandemi baru,” tutur Danny saat dikonfirmasi, Selasa (7/6/2022).

Dia mengklaim penularan virus Corona melandai. Makanya pertumbuhan kasus COVID-19 di Kota Makassar saat ini sampai pada titik terendah, atau kasus harian berkisar antara 0 atau 1 kasus dalam sehari.

“Karena (kasus harian COVID Makassar) tinggal satu-nol-nol-nol-nol-nol-nol-satu-nol. Begitu ji,” ucap dia.

Selain itu vaksinasi masih tetap harus digenjot. Utamanya vaksinasi kategori lanjut usia (lansia) yang sebelumnya masih sulit didorong ke angka cakupan tertinggi.

“Tetap jalan itu (vaksinasi) jalan. Tetap diburu (capaian vaksinasi lansia). Kan sebenarnya satu persen toh. (Realisasi vaksinasi lansia) 51,9% mau mi 52%,” urai dia.

Berdasarkan data Satgas COVID-19 Sulsel per tanggal 6 Juni 2022, realisasi vaksinasi lansia dosis 1 di Kota Makassar mencapai 51,14%. Sedangkan dosis 2 sudah 43,76%, dan dosis 3 atau booster 14,65%.

Namun Danny menekankan situasi COVID yang terkendali dengan status PPKM Makassar level 1 tidak membuat masyarakat lengah. Warga masih harus waspada akan potensi penularan virus Corona.

“Jadi harus tetap ada kewaspadaan, yang harus dijaga, dipelihara, diasah, dan selalu dilatih, karena kalau tidak, kita kadang-kadang bisa lengah,” tegas Danny.

Danny menekankan agar standar pencegahan COVID yakni protokol kesehatan (prokes) tetap ditegakkan. Prokes harus diterapkan di semua sektor agar terhindar dari penularan virus Corona.

“Yang harus adalah, kita menjaga diri. Kampanye tentang menjadi diri sendiri dan keluarga itu, penting. Jangan sampai mentang-mentang level 1, semua orang bebas-bebas,” jelasnya.

Diketahui penetapan PPKM Makassar level 1 berdasarkan Keputusan pemerintah ini tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 30 Tahun 2022. Regulasi ini berlaku mulai 7 Juni sampai dengan 4 Juli 2022.

Selain Makassar, 23 kabupaten/kota di Sulsel juga serentak turun ke PPKM level 1. Tak ada lagi daerah di Sulsel yang masuk kategori PPKM level 3 dan 2.

Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Sulsel Erwan mengaku, dalam sepekan kasus COVID terus melandai. Saat ini pihaknya fokus untuk menggenjot vaksinasi dosis kedua dan juga booster.

“Kami saat ini fokus untuk mengejar vaksinasi kedua dan booster atau dosis ketiga,” imbuh Erwan saat dikonfirmasi, Selasa (7/6/2022).

Sementara itu, dilaporkan cakupan vaksinasi COVID-19 di Sulsel per 6 Juni 2022 mencapai 6.294.465 orang atau 89,18% untuk dosis satu. Sementara dosis kedua menyentuh angka 4.636.248 atau 65,69%, dan booster 684.029 atau 9,69%.(*)