MAKASSAR-Penjabat Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan Adnan, secara resmi membuka Peringatan Hari Kesetiakawanan Nasional (HKSN) 2024 tingkat Kota Makassar yang digelar oleh Dinas Sosial di Hotel Four Points, Rabu (4/12/2024).
Acara ini menjadi momentum penting untuk memperkuat solidaritas dan kepedulian sosial dalam membangun masyarakat yang tangguh, bahagia, dan sejahtera.
Dalam sambutannya, Irwan menekankan pentingnya membangun kembali nilai-nilai gotong royong dan kesetiakawanan dalam masyarakat.
“HKSN adalah pengingat bagi kita semua tentang nilai-nilai sosial yang harus terus dijaga. Gotong royong dan saling membantu adalah kunci membangun masyarakat yang kuat, terutama dalam mendukung perekonomian,” ujarnya.
Dengan tema “Kuatkan Solidaritas Menuju Indonesia Emas yang Tangguh, Bahagia, dan Sejahtera,” Irwan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan inklusif.
Setelah itu, Penjabat Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan Adnan, menghadiri kegiatan Penilaian Penetapan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas Kota Makassar yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kota Makassar di Hotel Claro.
Dalam sambutannya, Irwan menekankan pentingnya transformasi pelayanan kesehatan melalui penetapan status BLUD bagi puskesmas di Makassar.
Ia menggarisbawahi bahwa pelayanan kesehatan harus memberikan rasa keadilan dan manfaat nyata bagi seluruh masyarakat.
“Pelayanan kesehatan adalah kebutuhan mutlak. Dengan perubahan status menjadi BLUD, kita berharap ada percepatan dalam penggunaan anggaran dan peningkatan kualitas layanan. Ini bukan hanya soal sistem, tetapi soal keselamatan dan kenyamanan masyarakat yang kita layani,” ujar Irwan.(*)