Kolaborasi Pemkot Makassar-IKA Unhas Peduli Boyong 3 Truk Bantuan Korban Banjir Sulsel

oleh -53 views

Makassar,- Kolaborasi Pemkot Makassar dengan Pengurus Wilayah IKA Unhas Sulsel memboyong 3 truk bantuan logistik menuju lokasi Banjir di Luwu, Sidrap dan Wajo.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan sejak malam tadi pihaknya sudah memberangkatkan 10 mobil tangki dengan isi air bersih.

Ini atas arahan Kapolda Sulsel dan Pj Gubernur Sulsel. Dan menyusul hari ini, kata Danny, dikirim juga bantuan dari teman-teman Pemkot Makassar dan IKA Unhas Sulsel.

“Hari ini kita berangkatkan 3 mobil truk inflasi yang berisi bantuan kemanusiaan,” kata Danny, Minggu (5/05/2024).

Danny mengungkapkan dari pengalaman penanganan banjir yang pernah melanda Kota Makassar hal yang paling dibutuhkan adalah air minum. Juga makanan siap saji atau setengah siap saji, pampers atau popok untuk anak kecil dan pembalut untuk wanita.

“Kebetulan ibu dari tim PKK juga buat paket dengan sarung, minyak kayu putih juga dalam kondisi banjir seperti ini sangat dibutuhkan,” ungkapnya.

Personel terdiri atas BPBD yang sudah di lapangan, Damkar, Satpol PP dan para relawan dari Unhas timnya serta tim dari Dokter Udin.

Sebelumnya, jelas dia, timnya sudah mengirim tiga tim evakuasi dengan tiga perahu karet. Masing-masing tim ahli di bidangnya, seperti tim penyelamat, evakuasi dan medis.

“Kita sedang melakukan evakuasi terus untuk membantu Kabupaten Luwu  mengevakuasi para korban,” jelasnya.

Tercatat bantuan yang dikirim atas kolaborasi Pemkot Makassar dan IKA Unhas Sulsel ialah air mineral gelas 415 dos, air mineral 55 botol, Indomie 488 dos, gula 2 dos popok atau pampers 40 dos dan 32 pcs, biskuit snack 24 dos, teh kotak 5 dos, ultra milk 5 dos, kopi 5 DOS, dan coca-cola 10 pack. Titik lokasi bantuan akan dikirim ke Luwu, Wajo dan Sidrap.