Accarita, Jeneponto.- Kabar gembira datang dari Kabupaten Jeneponto Sulsel, dimana DPC PKB Jeneponto telah melakukan pengamatan dan analisis secara internal partai terkait pilkada Jeneponto 2024.
Dari pengamatan itu, ada beberapa skema pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Jeneponto untuk Pilkada Jeneponto.
Salah satunya Ketua PKB Jeneponto H. Muhammad Sarif, SH.,MH yang dinilai cocok berpasangan dengan Ketua KSP Berkat Bulukumba, DR. Ir. H. Andi Makkasau, ST, MM Kr. Lompo.
Setelah melakukan analisis lapangan terkait kekuatan politik H. Muhammad Sarif, SH.,MH selaku Ketua DPC PKB, jika berpasangan dengan Karaeng Lompo, sapaan akrab DR. Andi Makkasau, MM, maka peluang untum memenangkan Pilkada Jeneponto tahun 2024 bisa mencapai 75 % – 80%.
Sekedar diketahui Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, adalah seorang profesional dengan pengalaman yang luas dalam bidang manajemen dan organisasi.
Ia memiliki latar belakang pendidikan yang hebat dan telah mencapai prestasi yang mengesankan dalam karirnya.
Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, lahir pada tanggal 25 Juli 1964 di Tamanroya. Ia menikah dengan Nini Madjid Lattipa dan dikaruniai lima orang anak.
Pendidikan Andi Makkasah, dimulai dari Sekolah Dasar di SD Neg. Lassang-Lassang. Setelah itu, dia melanjutkan pendidikan di SMP Neg. Bonto Sunggu dan Sekolah Teknik Menengah (STM) Neg. 1 Ujung Pandang.
Kemudian, melanjutkan pendidikan di Universitas Muslim Indonesia, dan berhasil menyelesaikan gelar sarjana (S-1), kemudian gelar magister manajemen (S-2), dan gelar doktor (S-3).
Selain memiliki pendidikan yang hebat, Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, juga aktif dalam berbagai organisasi.
Dia menjabat sebagai Ketua Bidang Permodalan dan Jasa Keuangan di Dekopin Wilayah Sulsel sejak tahun 2015. Selain itu, dia juga menjabat sebagai Ketua KONI Kabupaten Bulukumba dari tahun 2020 hingga 2024.
Yang menariknya adalah Andi Makkasau sebagai ketua KONI, telah mengantar Bulukumba pada pelaksanaan Porprov 2022 selaku tuan rumah, dan dinilai sukses selaku tuan rumah dan sukses prestasi, Bulukumba berada pada posisi 5 besar di Sulsel.
Selain itu, keterlibatan Andi Makkasau di Pemuda Pancasila Bulukumba sebagai Wakil Ketua MPO sejak tahun 2016 yang mencerminkan komitmennya terhadap organisasi pemuda.
Selanjutnya Karaeng Lompo juga menjabat sebagai Ketua Forum Perancana Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan Kabupaten Bulukumba dari tahun 2023 hingga 2025.
Disamping itu, dia juga menjadi Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSA) Bulukumba sejak tahun 2019.
Selain aktif dalam organisasi, Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, juga memiliki pengalaman kerja yang beragam.
Dia pernah menjabat sebagai Direktur di PT Berkat Bulukumba dari tahun 1996 hingga 2004. Setelah itu, menjadi Komisaris di PT Berkat Bulukumba sejak tahun 2004.
Selama periode yang sama, Andi Makkasau juga menjabat sebagai Manager di Koperasi Simpan Pinjar Berkat Pusat Bulukumba.
Sejak tahun 2006 hingga sekarang, Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, dinobatkan Ketua Koperasi Simpan Pinjam Berkat Pusat Bulukumba yang mampu mengantar KSP Berkat menjadi Koperasi teladan nasional.
Selain itu dia juga aktif sebagai Dosen Tetap di STIE Nobel Indonesia Makassar sejak tahun 2010.
Kombinasi pendidikan yang kuat, pengalaman kerja yang beragam dan keterlibatan aktif dalam organisasi membuat Dr. Ir H. Andi Makkasau, ST, MM, menjadi sosok yang inspiratif.
Dia telah menunjukkan keahlian dalam manajemen dan organisasi melalui posisi-posisi penting yang pernah diembannya. Keterlibatannya dalam berbagai organisasi juga mencerminkan dedikasinya terhadap pelayanan masyarakat dan tanggung jawab sosial. (*)
Editor Suaedy
The post Ketua DPC PKB Jeneponto Bakal Berpasangan Andi Makkasau di Pilkada Jeneponto appeared first on Accarita.