Kadinkes Makassar Apresiasi Platform ‘SATU SEHAT’

oleh -199 views
oleh

MAKASSAR – Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr Nursaidah Sirajuddin mengapresiasi kegiatan seminar Hybrid “Adopsi Rekam Medis Elektronik Menuju Fasilitas Kesehatan Yang Terintegrasi SATUSEHAT” di Four Points by Sheraton Makassar Rabu, 1 November 2023.

Kegiatan ini menyelenggarakan Seminar Hybrid “Adopsi Rekam Medis Elektronik Menuju Fasilitas Kesehatan Yang Terintegrasi SATUSEHAT” di Four Points by Sheraton Makassar Rabu, (1/11/2023).

Seminar tersebut menghadirkan beberapa pemateri, yakni Staf Ahli Kementerian Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan dan Chief Digital Transformation Office (DTO) Kementerian Kesehatan Setiaji, menyampaikan materi mengenai Transformasi Pelayanan Kesehatan dengan Implementasi RME Terintegrasi Platform SATUSEHAT, Ketua Technical Working Group SATUSEHAT, dr. Ahmad Hidayat, menyampaikan materi mengenai Penerapan RME dan Akreditasi dalam Keterbatasan

“Terterima kasih karena Kemenkominfo menjadikan Makassar sebagai lokus sosialisasi,”ujarnya.

Kata dia, platform SATUSEHAT memberikan peluang agar masyarakat Makassar mendapatkan layanan kesehatan maksimal.

“Kami mengarapkan pemanfaatan RME kedepan bisa diterapkan di semua RS, klinik, dan Praktek Mandiri di Makassar dan kami akan turun langsung mengevaluasi penerapan RME di semua RS, Puskesmas, dan Klinik di Makassar,” ujarnya.

Ini bagaimana transformasi dari manual menuju digital sehingga layanan bisa cepat sehingga tidak terjadi penumpukan antrin di Faskes.

“Akses layanan yang cepat di rasakan masyarakat, manfaat paling dirasakan adalah mengurangi antrin panjang itu. Jadi manfaat kegunaan bisa sangat luas,” katanya.

Ia mengatakan dengan sistem manual banyak dokumen yang harus tersimpan lama dan itu berpotensi hilang. Jadi dengan adanya RME ini semua Faskes bisa melihat data pasien yang berobat saat itu, tanpa meminta dokumen, dan payung hukum juga sudah diterapkan di RME itu.