Bank Jateng Friendship Run Sambangi Makassar, Gubernur Ganjar: Saya Berterima Kasih, Makassar Peserta Terbanyak

oleh -158 views
oleh

Makassar – Semarak Borobudur Marathon Powered by Bank Jateng yang akan berlangsung pada 12 dan 13 November 2022 mendatang kini menjalar ke Kota Makassar.

Dalam rangkaian event lari tersebut, Bank Jateng mengunjungi kota Makassar menggelar Bank Jateng Friendship Run dengan tagline “Stronger to Victory” pada Minggu (9/10/2022) di Benteng Roterdam Makassar Jalan Ujung Pandang.

Diketahui bahwa acara pra Borobudur Marathon  sebelumnya telah singgah di Semarang, Jakarta dan Medan. Kota terakhir dari serangkaian acara tersebut, yaitu kota di Makassar, Sulawesi Selatan.

Untuk di kota Makassar, Bank Jateng Friendship Run mengambil start dan finish di Benteng Roterdam dengan rute sepanjang 5 kilometer.

Event lari persahabatan di Makassar diikuti sekitar 900 runners dimana mereka menghadirkan perpaduan budaya melalui tarian Soreng khas Magelang dan Tarian Tongkoba khas Sulawesi Selatan sebagai pembuka.

Flag off Bank Jateng Friendship Run dilakukan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, Walikota Makassar Mochammad Ramdhan Pomanto, Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno, serta Pemimpin Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam sambutannya mengaku senang dan mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Makassar Sulawesi Selatan.

“Saya seneng kali Bank Jateng Frienship Run ini suasana persahabatannya sangat terasa. Saya berterima kasih, Makassar ini peserta terbanyak dari 3 kota sebelumnya,” bebernya.

Di sela event tersebut, Ganjar juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dan Walikota Makassar Mochammad Ramdhan Pomanto yang sudah memfasilitasi kegiatan Bank Jateng Friendship Run Borobudur Marathon 2022 dengan baik.

“Berkat itu, acara tersebut jadi penuh dengan keseruan lantaran terdapat rute yang melintasi sejumlah ikon kota. Tak hanya itu, keseruan acara juga semakin meriah berkat kehadiran beberapa peserta yang mengenakan kostum unik. Kostum-kostum uniknya luar biasa, walaupun penuh beban dipakainya,”urainya.

Sedangkan Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengatakan yang penting semuanya sehat dan perlu saya sampaikan bahwa bagaimana semua harus bergerak.

Entah lari, mau berenang, mau jalan santai terserah yang penting kita tidak boleh lagi Indonesia menjadi peringkat pertama malas bergerak di dunia.

“Kita harus sekarang terobos dengan kegiatan lari seperti ini,”ujar orang nomor satu di Sulawesi ini sebelum turut melepas ratusan pelari pagi tadi.

Sementara itu, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto mengaku terhormat karena Makassar menjadi persinggahan terakhir menuju Borobudur Marathon powered Bank Jateng.

“Jadi saya menghimbau semua runners Makassar, kita ramai-ramai ke Borobudur Marathon 2022 powered Bank Jateng,”ajak Danny.

“Ada satu pepatah olahraga mengatakan bahwa “prestasi mutlak persahabatan abadi, ” beber Danny.

Lanjut Pemimpin Redaksi Harian Kompas Sutta Dharmasaputra menjelaskan, Borobudur Marathon 12 dan 13 november ini akan dilaksanakan dengan sangat spesial karena melalui Bank Jateng Friendship Run di 4 kota sebagaimana yang dikatakan pada awal tadi dan ini kota yg terakhir sebagai puncaknya, dan sebagai mana kita ketahui pak Ganjar tetap mendorong semua untuk bersemangat menghadapi dengan semangat kemenangan.

“Dengan stronger to victory, artinya kita mengharapkan semua menjadi lebih kuat untuk mencapai kemenangan, “ujar Sutta Dharmasputra.

Sebagaimana diketahui bahwa tak berbeda dengan penyelanggaraan sebelumnya, selain berlari, rangkaian Bank Jateng Friendship Run menampilkan budaya dan kuliner lokal untuk menghadirkan pengalaman berlari yang berbeda.

Hal ini sejalan dengan semangat Borobudur Marathon yang diharapkan mengungkit perekonomian masyarakat, terutama pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), dilibatkan untuk menjual produk mereka dalam booth pawone.

Pada gelaran Bank Jateng Friendship Run di Makassar terdapat 7 pawone yang terdiri atas 4 pawone kuliner dan 3 pawone kriya yang bergabung dalam “mini pasar harmoni”.

Untuk kuliner terdapat Kupat Tahu Yu Nah, D’noel Mangut Beong, Nasi Goreng Magelangan Handayani, Nasi Urap Bu Tutik.

Sementara, untuk kriya terdapat Laser Production, Jerawood, dan Sabila Craft. Mini pasar harmoni hadir pada setiap kota tuan rumah Bank Jateng Friendship Run dengan membawa keunikan kuliner, budaya dan masyarakat Magelang yang bertemu ciri khas setiap kota yang didatangi. Inilah keunikan Bank Jateng Friendship Run, dengan meleburnya budaya Magelang dengan keunikan budaya Semarang, Jakarta, Medan dan Makassar.

Budaya Makassar yang dapat disimak antara lain tarian medley, tarian Karannuang dan tarian Paraga dari Sulawesi Selatan sebagai tarian pembuka untuk membuka kegiatan di main stage sekaligus memperkenalkan jersey dan medali, serta iringan musik Pakkacapi khas Makassar dan marching band yang menggelorakan semangat para runners di sepanjang rute lari.

Sederet kegiatan seru dan menyenangkan juga hadir di gelaran Bank Jateng Friendship Run di
Makassar. Di antaranya pemilihan best costume dan kompetisi foto Instagram.

Tak ketinggalan, acara kian semarak dengan beragam doorprize menarik, di antaranya sepeda lipat, sepada gunung TV LED, smartphone, smart watch, headset bluetooth, voucer belanja Rp500 ribu, dan voucher menginap hotel Santika.(Win)