Pelantikan Eselon II Tunggu Izin Kemendagri, Danny: Tidak Semua Pelaksana Tugas Jadi Defenitif

oleh -29 views

MAKASSAR,– Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menjadwalkan pelantikan pejabat eselon II untuk mengisi jabatan defenitif pada tujuh jabatan lowong dalam waktu dekat.

Kendati jadwal pelantikan masih menunggu izin dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengatakan pelantikan akan langsung dilakukan begitu pemkot menerima izin dari kemendagri.

Rencananya, orang nomor satu di Makassar ini akan melantik jabatan sekretaris daerah (Sekda) defenitif bersamaan dengan pelantikan pejabat eselon II, untuk mengisi 7 jabatan lowong.

Sementara untuk pergeseran kepala sekolah dan lurah, Danny mengaku belum menjadwalkan dalam waktu dekat. Ia mengaku perlu berhati-hati, dalam melakukan perombakan birokrasi di musim politik.

“Kita sudah kirim izin pelantikan, itu dulu yang hasil lelang. Tidak bisa semua (lurah dan kepala sekolah), harus pelan-pelan dan takut salah nanti,” kata Danny, Jumat (9/8/2024).

Danny mengungkapkan, meski tujuh jabatan lowong di Pemkot Makassar telah diisi pelaksana tugas dan telah mengikuti seleksi penjaringan jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP), namun Danny menegaskan, tidak semua pelaksana tugas akan dilantik menjadi pejabat defenitif.

Danny menyebut, mengelola sebuah dinas tidak mudah, lantaran dinas merupakan sebuah organisasi besar yang mengelola uang negara.

“Ada yang bagus laporannya, ternyata kenyataannya tidak bagus. Ada yang bagus tapi bagus untuk dirinya sendiri,”ucap Danny. (*)